15 Nama Bayi yang Terinspirasi dari Nama-nama Nabi

Bunda masih belum dapat menentukan nama yang tepat untuk buah hati? Tidak ada salahnya menggunakan nama Nabi sebagai nama pelengkap untuk buah hati, karena nama Nabi memiliki arti yang sangat bagus, sehingga banyak dari orang tua menggunakan nama anak mereka menggunakan nama Nabi.

Nama Nabi digunakan orang tua, karena sebagai orang tua berkeinginan sang buah hati kelak memiliki akhlak yang baik seperti para Nabi. Karena hakekatnya nama adalah doa. Oleh karena itu nama Nabi banyak sekali digunakan di Indonesia yang mayoritas Muslim kepada nama calon buah hati.

Nabi pada dasarnya adalah manusia yang memperoleh wahyu dari Tuhan tentang agama dalam menjalankan misinya. Lebih khusus lagi terdapat istilah Rasul dalam Agama Islam yang dibedakan bahwa Rasul memiliki kewajiban untuk menyampaikan ajaran yang diterima dari Tuhan.

Al-Qur’an menyebut beberapa orang sebagai Nabi. Nabi pertama adalah Adam, sedangkan nabi sekaligus Rasul terakhir adalah Nabi Muhammad. Percaya kepada Nabi dan Rasul merupakan salah satu Rukun Iman dalam ajaran Islam.

Dalam Islam terdapat banyak Nabi, akan tetapi yang harus diketahui hanya 25 Nabi dan 4 diantaranya adalah penerima Kitab Suci. Kitab Suci inilah yang dijadikan pedoman karena didalamnya berisikan Wahyu dari Allah yang dibukukan, dan didalamnya memuat ajaran-ajaran tentang seluruh aspek kehidupan bagi seluruh umat.
4 (empat) Kitab Suci itu adalah :

1. Taurat (Nabi Musa)
2. Zabur (Nabi Daud)
3. Injil (Nabi Isa)
4. Al-Qur’an (Nabi Muhammad)

Dari ke 4 (empat) Kitab Suci tersebut Al-Qur’an adalah penyempurna dari Kitab-kitab Suci sebelumnya dalam ajaran Islam. Dan inilah 15 Nama Bayi yang Terinspirasi dari Nama-nama Nabi :

1. Muhammad SAW
2. Yusuf AS
3. Musa AS
4. Isa AS
5. Ibrahim AS
6. Adam AS
7. Ilyas AS
8. Ismail AS
9. Ishak AS
10. Yahya AS
11. Luth AS
12. Nuh AS
13. Idris AS
14. Harun AS
15. Zulkifli AS

Leave a Reply